AMBON – Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol. Drs. Baharudin Djafar menghadiri syukuran peresmian kantor Bhayangkari Polda Maluku, Jumat (14/8/2020).
Acara yang dirangkaikan dengan makan siang bersama ini, turut dihadiri Waka Polda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes, Irwasda Polda Maluku, Pejabat Utama Polda Maluku, Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Maluku, dan Pengurus Bhayangkari Daerah Maluku, serta Kapolresta P.Ambon dan P.P.Lease.
Dalam giat ini, Kegiatan Syukuran dan Peresmian Kantor Bhayangkari Daerah Maluku diawali dengan doa yang dipimpin oleh Bapak Kapolda Maluku, dilanjutkan dengan makan siang bersama.
Discussion about this post